AKU
tiga susunan huruf; "a" , "k" dan "u"
AKU
ganti orang pertama jamak
AKU
AKU
AKU
ketika AKU tak bisa, kau juga harus tak bisa
ketika AKU mau seperti ini, kau harus seperti ini
ketika AKU lebih hebat, kau harus contoh
ketika AKU salah, kau harus maklum
ketika AKU butuh, kau harus ada
ketika AKU tak butuh kau, kau... enyahlah
dan jangan mengusik AKU
sebab ketika AKU lebih penting
maka AKU akan meniadakan mereka;
sebab ketika AKU lebih bermakna
maka AKU akan meniadakan semesta;
AKU tak butuh kamu
AKU tak butuh kalian
AKU tak butuh mereka
akupun muak dengan kata AKU
dan AKU dalam ego, carilah bumi yang lain.
=======================
Dalam hidup sosial, egoisme adalah satu hal yang perlu dihindarkan. Egois adalah rasa untuk lebih mementingkan diri sendiri di atas kepentingan orang lain. Hal ini tak bisa dibiarkan, sebab manusia tak dapat hidup sendiri tanpa bantuan orang lain.
0 Komentar